Nasional

New Normal, Anggota DPR Ini Cari Terobosan untuk Hidupkan Pariwisata Lumajang

New Normal, Anggota DPR Ini Cari Terobosan untuk Hidupkan Pariwisata Lumajang

LUMAJANG, SUARAINVESTOR.COM  – Di era new normal pandemi covid-19 dimana ekonomi dan kesehatan harus sama-sama diselamatkan oleh pemerintah, dan salah satu terobosannya adalah melalui sektor pariwisata. Pariwisata menjadi salah satu prioritas rencana kerja pemerintah, sehingga diperlukan langkah ekstraordinary dan terobosan baru agar capaian pendapatan negara dari sektor pariwisata dapat tercapai.

Demikian disampaikan anggota Komisi X DPR RI Muhamad Nur Purnomosidi (Bang Pur) di Lumajang, Jawa Timur, Rabu (29/7/2020), saat melakukan kunjungan kerja. Karena itu, Bang Pur berharap agar tumbuh kesadaran bersama terutama di kalangan pegiat wisata untuk berani melakukan penataan pariwisata ke depan.

Dalam kunjungan bertajuk “Kemping Semalam Bersama Bang Pur” tersebut berlangsung akrab dan penuh kekeluargaan dengan Kelompok Sadar Kawasan Wisata (POK SARKAWI) di Lereng Gunung Semeru, Desa Sumberurip Kecamatan Pronojiwo, Lumajang.

Salah satu aspek mendasar, dalam pengembangan wisata harus tetap mengutamakan AMDAL (analisis mengenai dampak lingkungan) dengan tidak merusak lingkungan. Sehingga wisatawan, baik domestik maupun mancanegara bisa menikmati keindahan alam, sekaligus mendapat kesan positif sekaligus akan menjadi ex officio untuk ‘promosi’ secara gratis. Dengan begitu, pendapatan ekonomi masyarakat dan penerimaan pendapatan negara akan meningkat, sehingga ekonomi akan berjalan baik.

Sementara itu, Betra sebagai ketua POK SARKAWI berharap bimbingan dan arahan dari anggota Komisi X DPR RI untuk Pengembangan kawasan wisata yang ramah dan berwawasan lingkungan. “Harapan kami Bang Pur selalu bisa memberikan masukan, khususnya terhadap akses pengembangan kawasan wisata alam di lereng Gunung Semeru. Spot lava pijar dengan panorama yang indah menjadi andalan untuk dijadikan sebagai salah satu paket wisata Kabupaten Lumajang,” ujarnya.

Print Friendly, PDF & Email

BERITA POPULER

To Top